Indonesian Skin colour

Allah menciptakan semua manusia berbeda-beda. Yang kembar sekalipun pasti ada bedanya. Diantara keanekaragaman yang ia ciptakan, salah satunya adalah kulit.
Luar biasa peran kulit manusia. Selain sebagai alat eksresi  dan pelindung tubuh, kulit merupakan sumber mata pencaharian yang luas dan besar seperti salon, spa, make up artis, dokter kulit, pengusaha kosmetik, ahli kecantikan, dan masih banyak lagi.
Tetapi, kulit juga merupakan sumber rasisme yg terjadi disekitar kita. Dari dulu hingga sekarang.
zaman dahulu ras kulit hitam ditindas, dijadikan budak dan dianggap rendah. Lalu, Marthin Luther King jr. Perwakilan dari ras kulit hitam di amerika muncul dengan pidatonya yang berjudul " I Have A Dream" yang menjadi inspirasi kelompok music ABBA untuk lagu yg berjudul sama.
Apakah zaman sekarang masih rasis2 warna kulit? Ya. Lihat saja iklan-iklan di tv yang kerap mempromosikan produk mereka dengan label whitening, brightening, lightning dan berbagai ning ning lainnya agar terlihat bening. Menurutku iklan tersebut kadang terlalu jahat, misalnya ceritanya ada seorang cewek dengan kulit coklat berjalan begitu saja tidak ada yg memperhatikan. Tapi semenjak ia memakai produk x dan menjadi putih dalam 2 minggu, semua cowok ngelirik dia. What the......
Saya akan mendeskripsikan macam-macam kulit orang Indonesia.
1. PUTIH
Jenis kulit ini biasanya dimiliki oleh orang Indonesia yang masih memiliki kerabat dengan orang berkulit putih(bule). Tapi gak semuanya dari keturunan juga. Banyak yang memang putih asli Indonesia. Biasanya, mau mereka panas2an berapa jam pun, kulit mereka bakal putih lagi. Paling cuma merah2 sebentar. Populasi kulit putih ini sebenarnya tidak terlalu banyak. Tidak sedikit juga.
2. FAIR
Pada umumnya kita mendeskripsikan ini sebagai "putih" juga. Tapi bagiku ini berbeda. Dan ini merupakan warna kulit yang lumayan banyak dimiliki orang Indonesia. Orang dengan kulit "fair" lahir dengan kulit yang terang(putih). Seiring berjalannya waktu, sebagian tubuh mereka gelap. Biasanya yang terpapar cahaya matahari seperti wajah dan tangan. Tetapi bagian lainnya tetap putih.
Mereka sulit untuk mengembalikan kulit mereka ke warna asal. Karena melaninnya sulit dihilangkan. Akhirnya kulit terlihat kusam jika tidak dirawat dengan baik. Kulit seperti ini rentan terhadap cahaya matahari dan debu. Sehingga mudah berjerawat.
Dengan perawatan yang baik, kulit fair ini bisa kembali cerah, walaupun diperlukan maintenence yg lumayan rempong.
3. Kuning langsat
Menggambarkan ke ayu-an khas Indonesia. Kulit mereka terang, tidak putih sekali. Biasanya kondisi kulitnya bagus, pori-porinya kecil, tidak gampang berminyak atau jerawatan.
4. Sawo matang
Kulit yang paling banyak dimiliki orang Indonesia. Warna kulit ini sebenarnya sangat bagus. Serius. Warna kulit ini memiliki melanin yang cukup untuk proteksi sinar uv matahari. Sehingga tidak terlalu sensitif atau gampang sunburn.
Kulit ini juga eksotis. Tau kan, kalo bule aja harus bayar mahal untuk tanning demi kulit kecoklatan?
Yang jadi masalahnya, kenapa orang indonesia gak suka sama kulit ini, malah berlomba2 pakai krim merkuri abal2?
Menurutku, karena mereka tidak tahu cara merawat kulit sawo matang mereka agar indah.
Yang pertama adalah, warna kulit yang rata.
Warna kulit yang rata menciptakan ilusi optis yang cerah. Sedangkan yang tidak rata, membuat kulit terlihat kusam (berlaku untuk warna kulit lainnya)
Yang kedua, kelembaban dan kebersihan pori kulit sawo matang merupakan hal yang harus diperhatikan.
Yang ketiga, vitamin dan nutrisi agar kulit sehat dan cerah. Dibantu dengan masker atau scrub setiap minggu.
5. TAN
Warna kulit jenis ini dimiliki oleh orang indonesia timur. Mereka juga identik dengan suara yang luarbiasa indah. Kulit hitam eksotis mereka akan terlihat mempesona jika tetap bersih dan lembap.
Pesan saya, apapun warna kulit kita, kita harus menerima dan merawatnya. Ketika kita tergoda untuk memakai produk instan tanpa bpom, ingat apakah kita tega merusak ginjal kita, merusak rahim kita, merusak lapisan kulit kita hanya untuk putih artifisial semata? 
Yang penting itu sehat. Ayo sama-sama kita merawat kulit!
Always love your skin~
Sumber: pemikiran sendiri.

Comments

recent posts

A New Chapter

Magical Trip to Remember (on going)